Baitul Wakaf Kuatkan Sinergi Kemitraan Dengan Bank Syariah Indonesia

Dalam Rangka menjalin silaturahmi dan memperkuat sinergi, tim Baitul Wakaf bersama LAznas BMH dan Bendahara Umum DPP Hidayatullah, melakukan kunjungan kerja ke Bank Syariah Indonesia yang bertempat di BSI Tower Jalan Gatot Subroto No 27 Jakarta Selatan. Dalam kunjungan kerja ini di terima langsung oleh Bpk Amrul Chair Selaku Relationship Manager Ecosystem Ziswaf BSI (19/8).

Sebagai Negara dengan jumlah penduduk Muslim terbanyak, Indonesia memiliki potensi wakaf yang luar biasa dengan potensi menurut BWI sebesar 187 Triliun, Sayangnya, potensi ini belum berjalan seperti yang diharapkan. Literasi yang rendah akan wakaf itu  sebabkan kurangnya kesadaran masyarakat akan keberadaan lembaga-lembaga pengelola wakaf. 

“Rendahnya literasi wakaf menjadi salah satu penyebab penghimpunan wakaf di Indonesia masih belum optimal, padahal bila dimaksimalkan, wakaf sangat bisa menjadi instrumen untuk memberikan kesejahteraan bagi masyarakat luas” Ujar Tian Gusti selaku Strategic Partnership Manajer Baitul Wakaf menuturkan.  

Baitul Wakaf sebagai nazhir wakaf produktif dari Hidayatullah dan salah satu Lembaga pengelola wakaf resmi di Indonesia, berupaya meningkatkan kesadaran masyarakat untuk berwakaf, hal ini di sambut baik oleh BSI.

Kunjungan ini disambut baik oleh BSI sebagai perbankan syariah yang pada akhir tahun 2021 didaulat sebagai The Strongest Isalmic Bank 2021. Dengan kunjungan ini BSI berharap dapat membantu bersinergi kepada lembaga pengelola dana zakat, infaq dan wakaf untuk  memudahkan masyarakat berdonasi di fitur menu berbagi Ziswaf BSI Mobile.

“Semoga dengan hadirnya BSI dan kolaborasi ini dapat memberikan kemaslahatan kepada umat, apalagi Baitul Wakaf merupakan lembaga dari entitas dari ormas Hidayatullah yang telah memiliki sekitar 600 pesantren di seluruh Indonesia tentunya sangat luar biasa, ”ucap pak Amrul’

Menjalin Kerjasama dengan berbagai pihak terus akan dilakukan oleh Baitul Wakaf agar dapat meningkatkan layanan, baik dari sisi penghimpunan serta kemudahan dana wakaf, infaq sedekah. Semoga wakaf terus tumbuh sehingga dapat memberikan dampak signifikan untuk berkontribusi dalam kemajuan ekonomi bangsa.